Kamis, 27 Januari 2011
Rahasia di balik adegan “telanjang” TVXQ Changmin di Paradise Ranch
TVXQ Max Changmin berlatih keras untuk membentuk tubuhnya selama sebulan demi adegan “telanjang” pada episode pertama drama terbaru SBS, ‘Paradise Ranch.’
Perwakilan SM Entertainment menyatakan pada 27 Januari lalu melalui wawancara telepon dengan Sports Chosun, “Changmin hanya makan dada ayam, ubi dan putih telur selama sebulan untuk membentuk tubuhnya. Tubuhnya sudah bagus, tapi dia berlatih dan membentuk otot demi menunjukkan citra yang lebih baik di mata pemirsa.”
Pada tanggal 24 Januari lali, terjadi kehebohan di antara fans ketika dalam episode perdana tersebut ada adegan Changmin yang “telanjang”. Changmin menunjukkan bentuk tubuhnya dan produser menutupi “bagian vital”nya dengan bentuk hati yang lucu.
Perwakilan tadi menjelaskan, “Setelah ditayangkan, banyak yang penasaran apakah Changmin benar-benar telanjang, tapi sebenarnya ia mengenakan celana renang. Kami melakukan syuting adegan itu di awal tapi Changmin melakukan adegan itu tanpa ragu dan menjalani syuting yang menyenangkan dengan Lee Yeon Hee.”
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar